Info Kampus
Jumat, 29 Mar 2024
  • Selamat datang di IAI Al-Khairat Pamekasan. Untuk mendaftar menjadi mahasiswa, silahkan klik pmb.alkhairat.ac.id
  • Selamat datang di IAI Al-Khairat Pamekasan. Untuk mendaftar menjadi mahasiswa, silahkan klik pmb.alkhairat.ac.id
15 April 2017

Dorong Ekonomi Kreatif Mahasiswa Melalui MoU

Sabtu, 15 April 2017 Kategori : University

Program Studi Ekonomi Syari’ah (Prodi ES) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Khairat Pamekasan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) bersama Owner Balai Redjo Antique Resto & Gallery, Kamis (16/3/2017).

Kesepakatan tersebut dilakukan dalam rangkaian kegiatan Workshop Kewirausahaan Intership dan Pengembangan Ekonomi Kreatif yang digelar di Auditorium Balai Rejo Jl Niaga 40 Pamekasan.

“Dalam kerjasama ini, kami menyepakati kerjasama dengan pihak Balai Redjo dalam tiga aspek berbeda. Masing-masing penyediaan mentor dan narasumber, magang bagi mahasiswa dan pengembangan ekonomi kreatif,” kata Ketua Prodi ES STAI Al-Khairat Pamekasan Aang Kunaifi.

Selama ini pihaknya sudah menjalin kerjasama dengan pihak Balai Redjo, sekalipun tidak tercover dalam catatan hitam di atas putih. “Sebenarnya kita sudah menjalin kerjasama, namun baru kali ini kita resmikan dan ini perdana,” ungkapnya.

“Kerjasama ini kita harapkan mampu menyediakan narasumber dari praktisi sekaligus lebih memprioritaskan terhadap pengembangan ekonomi kreatif, termasuk juga soal pemasaran yang nanti akan menjadi tanggungjawab prodi ekonomi syari’ah,” imbuhnya.

Tidak hanya itu, pihaknya juga komitmen untuk terus menciptakan berbagai produk agar para mahasiswa mampu meningkatkan mental kewirausahaan mereka. “Kedepan produk hasil karya mahasiswa ya dianggap layak untuk distribusi dan pemasaran, kita akan jual melalui outlet yang sudah kita siapkan,” tegasnya.

“Bahkan kita juga berencana untuk membuka gerai untuk menampung karya mahasiswa, tentunya jika mereka mampu mengembangkan ekonomi kreatif semisal pengolahan makanan, buah-buahan lokal yang di awet hingga kuliner,” pungkasnya. [ari]

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Arsip